Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Rutinan Khotmil Quran Di Makam Mbah Bau Dusun Lajuk Desa Bulang


Khotmil Quran merupakan salah satu agenda rutin yang dilaksankan oleh pemuda dusun Lajuk, desa Bulang, kecamatan Prambon Kabupaten Sidoarjo.

Sejak tahun 2017, kegiatan ini diadakan setiap hari senin Legi di makam bau, salah satu makam sesepuh yang ada di Dusun Lajuk. Di mulai Sejak jam 06:00 pagi sampai dengan menjelang waktu dhuhur. 

Meski kurang diminati banyak pemuda, penggiat rutinan khotmil Quran, yakni Imron Jamaluddin selalu berusaha istiqomah meski hanya di ikuti oleh beberapa orang saja. Beliau juga selalu mengupdate informasi sebagai pemberitahuan kepada masyarakat. Dan upaya itu membuahkan hasil, yakni setidaknya ada 5-10 orang yang ikut Khotmil Quran tersebut.

Untuk tempat, fasilitas sound system serta hidangan sudah disiapkan semua oleh kang jamal selaku penggiat rutinan Khotmil Quran. 

Post a Comment for "Rutinan Khotmil Quran Di Makam Mbah Bau Dusun Lajuk Desa Bulang"